Berbagai cara masker rambut sendiri setelah smoothing dan aneka macam perawatannya perlu sobat lakukan untuk menjaga agar rambut tetap sehat pasca di-smoothing. Namun kebanyakan orang yang telah melakukan smoothing kurang memperhatikan hal-hal tersebut. Padahal setelah rambut di-smoothing perlu dijaga dan diberikan perawatan agar rambut tetap lurus dan lembut, tidak bercabang, apalagi kembali keriting seperti sebelum di-smoothing.
Cara Masker Rambut Sendiri Setelah Smoothing
Untuk melakukan masker rambut setelah smoothing banyak sekali cara dan pilihannya. Sobat bisa menggunakan hair mask yang dijual bebas di pasaran, ataupun membuat masker rambut dari bahan-bahan alami. Namun pastikan sobat tidak terburu-buru dalam melakukannya. Ada baiknya jika sobat menunggunya 3 hari setelah rambut sobat di-smoothing.
Setelah menentukan jenis makser rambut yang akan sobat pakai, maka sobat tinggal mengaplikasikannya ke seluruh rambut sobat. Kemudian jangan lupa untuk membilasnya hingga benar-benar bersih. Penggunaan masker rambut pasca smoothing ini akan bertujuan untuk menutrisi rambut sekaligus membantu rambut sobat agar menjadi lebih subur, kuat, dan tidak gampang rontok.
Selain itu, sobat juga disarankan untuk menggunakan vitamin rambut secara rutin. Pasalnya, vitamin rambut bermanfaat dalam membantu rambut menajdi lebih sehat serta tidak gampang patah.
Perawatan Rambut Setelah Smoothing
Perlu sobat ketahui, bahwa perawatan rambut setelah sobat melakukan smoothing itu tidak hanya sebatas menggunakan hair mask dan vitamin rambut. Berikut ini adalah berbagai perawatan lainnya yang perlu sobat lakukan.
1. Gunakan Shampo dan Kondisioner
Setelah rambut sobat di-smoothing, sobat disarankan untuk melakukan perawatan rambut. Pertama, jangan langsung melakukan keramas sebelum 3 hari pasca smoothing. Hal ini diperlukan agar obat smoothing dapat meresap dengan sempurna pada rambut sobat.
Barulah setelah 3 hari sobat bisa mencuci rambut dengan air dingin serta shampo dan kondisioner yang tepat. Hal ini sekaligus untuk mengembalikan kondisi rambut sobat setelah melakukan smoothing di salon. Dalam hal ini sobat bisa menggunakan TRESemmé Total Salon Repair yang dilengkapi dengan nourishing power ionic complex dan macadamia oil.
2. Hindari Penggunaan Catokan dan Hair Dryer
Sebagai bagian dari perawatan rambut setelah smoothing, maka sobat juga disarankan untuk tidak menggunakan catokan dan hair dryer. Biarkan rambut sobat kering secara alami agar rambut sobat tidak kemabli keriting dan bergelombang. Penggunaan catokan dan hair dryer justru bisa merusak rambut dan membuat rambut yang telah di-smoothing menjadi tidak lurus lagi serta mudah patah.
3. Gunakan Sisir yang Tepat
Setelah rambut sobat di-smoothing, maka ada baiknya jika sobat menghindari penggunaan sisir plastik dengan gerigi yang rapat. Lebih baik sobat menggunakan sisir dari bahan kayu denagn gerigi yang tidak terlalu rapat.
Pasalnya, penggunaan sisir plastik bergerigi rapat akan menjadikan rambut sobat menjadi gelombang. Selain itu, sisir dari bahan plastik dapat menimbulkan aliran listrik statis yang akan menjadikan rambut sobat kembali bergelombang seperti sebelum di-smoothing.
4. Jangan Mengikat Rambut Terlalu Kencang
Mengikat rambut terlalu kencang apalagi dalam jangka waktu yang lama berpotensi membuat rambut sobat yang telah di-smoothing menjadi bergelombang. Untuk itu sewajarnya saja dalam mengikat rambut.
Selain itu, sobat juga disarankan untuk tidak menggulung rambut karena hal ini dapat membuat rambut yang sudah di-smoothing menjadi bergelombang.
5. Rutin Memotong Rambut
Memotong rambut secara rutin bisa juga digunakan sebagai upaya perawatan rambut sobat pasca di-smoothing. Sobat bisa memotong rambut secara rutin misalnya sebulan sekali. Hal ini perlu sobat lakukan guna mengatasi berbagai masalah pada rambut, mulai dari rambut kering, rusak, patah, dan juga bercabang.
Dengan memotong rambut yang rusak, maka keindahan rambut sobat setelah di-smoothing akan bertahan lama dan tidak akan memicu kerusakan rambut yang semakin parah.
Demikianlah berbagai perawatan rambut setelah smoothing yang bisa sobat lakukan. Perawatan yang tepat akan membuat rambut sobat yang telah di- smoothing menjadi tahan lama lurusnya, sekaligus rambut akan nampak lebih lembut dan sehat.